Tips Pacaran Jarak Jauh LDR Agar Langgeng

Tips pacaran jarak jauh LDR agar langgeng – Alasan kerjaan, studi, atau yang lain terkadang membuat dua sejoli harus dipisahkan dalam waktu tertentu. Tidak hanya pacaran, orang yang sudah menikah pun bisa terpisah jarak. Namun, agar hubungan tetap lancar dan langgeng, Anda dan pasangan harus kompak melakukan hal-hal menari yang dapat membuat hubungan jarak jauh ini terasa manis. Bagaimana cara menjaga kelanggengan hubungan jarak jauh? Simak ulasan khas femalist.com berikut ini.

Ini dia tips pacaran jarak jauh LDR agar langgeng, Forever!

Tips Pacaran Jarak Jauh LDR Agar Langgeng

Buat jadwal telepon

Sesibuk apapun Anda dan pasangan, luangkanlah waktu untuk bercerita dan berkomunikasi lewat telepon. Buatlah jadwal yang tidak mengganggu kedua belah pihak dan akan nyaman buat keduanya. Di jadwal ini, baik Anda maupun pasangan harus siap untuk menelepon dan bercakap-cakap melalui telepon. Anggap saja ini adalah jadwal apel ke tempat pasangan. Jadi, pengosongan jadwal lain di jam ini adalah wajib.

Berbagi banyak hal

Pasangan Anda yang jauh di sana ingin tahu Anda sedang apa hari ini, apa yang Anda lakukan, apa yang didapatkan, dan bagaimana kabar Anda, sedang senang, sedih, marah atau yang lain. Sama dengan Anda yang ingin mendengar cerita lengkap dari dia. Maka dari itu, berkomunikasilah secara positif dan ceritakan, sharing sebanyak mungkin tentang hari Anda. Dengan begini, pasangan akan lebih mudah memahami aktivitas Anda.

Selalu ada untuknya

Tips pacaran jarak jauh LDR selanjutnya adalah selalu ada untuknya saat susah maupun senang. Saat dia dalam kondisi terpuruk, jangan lupa untuk selalu ada di sisinya. Meskipun jarak memisahkan, bukan berarti Anda tidak bisa memberikan perhatian lebih, bukan? Meskipun sibuk, Anda harus tetap meluangkan waktu untuk memastikan bahwa dia baik-baik saja. Meskipun hanya sebentar Anda meneleponnya, itu tidak menjadi masalah.

Baca Juga: Cara Menikmati Masa Jomblo, Tetap Bahagia Saat Single

Hadiah

Selain komunikasi, hadiah menjadi salah satu cara yang baik untuk selalu memekarkan hubungan. Dengan hadiah dan kejutan, hubungan tidak akan terasa membosankan. Bahkan, Anda bisa menyelipkan sebuah surat untuk kekasih Anda.

Ingat hari-hari pentingnya

Hari penting seperti ulang tahun dan yang lainnya menjadi salah satu hal yang harus Anda ingat. Supaya Anda bisa memberi kejutan di hari itu, dan menjadi bagian dari kebahagiaannya.

Agar langgeng, tips pacaran jarak jauh LDR juga menyarankan Anda untuk berkomunikasi baik melalui telepon, SMS, maupun video secara lancar.

Femalist.com

Setuju/Nggak? Komen yuk, biar femalist tahu pendapat kalian!

avatar
  Subscribe  
Notify of

Related Post